MOTOGP 2020

MotoGP 2020 Bertambah, Marquez Diuntungkan? 

Olahraga | Selasa, 04 Agustus 2020 - 02:02 WIB

MotoGP 2020 Bertambah, Marquez Diuntungkan? 
Marc Marquez saat jatuh di Sirkuit Jerez dalam MotoGP Spanyol, dua pekan lalu. (AFP/CRASH)

PRAHA (RIAUPOS.CO) - Jelang MotoGP Ceko 2020, Dorna Sports disebut menguntungkan Marc Marquez dengan penambahan seri MotoGP 2020. Dorna diklaim ingin melihat Marquez bangkit setelah gagal mendapat poin di dua seri awal.

Dorna mengumumkan seri balapan MotoGP 2020 akan ditambah. Seri terakhir akan berlangsung pada 22 November mendatang dengan kemungkinan besar akan digelar di Sirkuit Portimao, Portugal.


Penambahan seri balapan terbilang menguntungkan Marquez, pasalnya pembalap Repsol Honda itu sedang tertinggal 50 poin dari Fabio Quartararo di puncak klasemen sementara MotoGP 2020.

Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, menganggap Dorna menambah seri balapan MotoGP 2020 karena CEO Carmelo Ezpeleta ingin melihat Marquez bangkit dalam perebutan gelar juara dunia musim ini.

"Perebutan gelar juara dunia MotoGP 2020 masih terbuka lebar. Ezpeleta punya ide yang tepat untuk menambah seri balapan di Portugal, karena dia ingin melihat kebangkitan  Marquez," ujar Pernat dikutip dari GP One.

Pernat juga mengomentari status Valentino Rossi yang hingga kini belum resmi bergabung dengan Petronas Yamaha untuk MotoGP 2021. Pernat yang merupakan mantan manajer Andrea Iannone tersebut menganggap situasi yang dihadapi Yamaha terkait kepindahan Rossi cukup rumit.

"Saya ingin sedikit provokatif. Jika saya di Yamaha, saya akan membiarkan Rossi tetap di pabrikan Yamaha dan Quartararo di Petronas, jadi mereka tidak punya masalah dengan tim mekanik kedua pembalap," ucap Pernat.

Rossi dikabarkan ingin membawa sejumlah anggota tim mekanik dari tim pabrikan Yamaha ke Petronas Yamaha, begitu juga sebaliknya. Masalah perpindahan kru mekanik hingga kini membuat kepindahan Rossi ke Petronas belum juga diumumkan.

MotoGP Ceko yang akan digelar pada 9 Agustus depan di Sirkuit Brno, diyakini banyak orang akan menjadi ajang comeback Marquez. Bahkan banyak orang yakin, meski kemungkinan akan trauma dengan kecelakaan di Jerez dan retak tulang tangan kanannya, Marquez akan mampu naik podium di Brno.

Sumber: Crash/CNN/GP One/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook